Jumat, 06 Maret 2015

MEMULAI USAHA DARI BEPERGIAN

ABSTRAK
 
Seorang Pengusaha tentu memiliki cara masing-masing untuk memulai usahanya. Bahkan dari bepergian pun mampu mendorong seseorang untuk memulai sebuah usaha. Dengan memperhatikan atau mengamati lingkungan persekitaran ketika kita bepergian, maka akan muncul ide-ide atau gagasan dalam pemilihan jenis usaha, dan perencanaan untuk menjalankan usaha tersebut.



ISI

Di antara pengusaha-pengusaha sukses, ada beberapa yang mendapatkan peluang usaha ketika bepergian. Raymond Kroc, pendiri dan pembangun McDonald’s Corporation merupakan salah seorang pengusaha yang mendapatkan peluang itu. Ketika itu, ia pergi dari rumahnya di dekat Chicago ke California selatan menemui 2 klien terbesar pembeli Prince Castle Multimixer (alat pengocok susu). Merka bercerita mengenai restoran yang menggunakan mesin untuk mencampur 40 gelas susu secara bersamaan. Kemudian Kroc pergi untuk melihat restoran tersebut. Melihat kegemerlapan, antrian orang yang panjang yang berbentuk seper delapan, dinding bangunan yang terbuat dari kaca, karyawan pria yang memakai topi kertas dan seragam putih, yang subuk di restoran yang sangat bersih. “Sesuatu pasti terjadi di sini. Ini pasti operasi bisnis paling menabjubkan yang pernah saya lihat” kata Kroc dalam hati. Restoran ini merancang pelayanan yang andal, mampu melayani pesanan kurang dari satu menit. “Ini masa depan saya. Saya merasa seperti Newton zaman modern”katanya dalam hati. Kroc merasa yakin bahwa operasi restoran Maurice dan Richard McDonald bias sukses sekali kalau diperluas. Sehingga pada suatu hari Kroc mampu meyakinkan McDonald bersaudara untuk menjual waralabanya dengan harga rendah. Dan dengan persetujuan di tangan Kroc mulai memenuhi mimpinya tentang restoran McDonald yang meledak dari pantai ke pantai. Dia memulai dengan mata rantai pertama kerjasama restoran ini dengan membuat sebuah model di Des Plaines, Illinois,  di luar kota Chicago, yang menggunakan strategi harga rendah yang sama, menu terbatas dan pelayanan cepat seperti restoran di San Bernardino. Ini merupakan tonggak awal kesuksesan McDonald Corporation, yang idenya diperoleh ketika Raymond kroc bepergian.





Ref: “11 Rahasia Memulai Bisnis Tanpa Uang” karya Prof. Dr. M. Suyanto, M.M 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar